Saturday 4 October 2014

Calvin Klein

Ia seorang fashion designer yang namanya dijadikan label sebuah produk sandang, yaitu Calvin Klein. Terlahir dengan nama Calvin Richard Klein, ia memulai usahanya di tahun 1968 dibantu teman semasa kanak-kanak, yaitu Barry K. Schwartz. Kini, label tersebut bukan hanya menawarkan produk sandang saja, namun ada pula produk jam tangan, kacamata, dan parfum. Klein adalah seorang mahasiswa Fashion Institute of Technology yang tidak menamatkan kuliahnya. Desainer kelahiran Bronx, New York 19 November 1942 ini sudah tertarik dengan fashion sejak usianya masih belia. Ia adalah lulusan High School Art and Design, sehingga bakatnya di bidang fashion bisa terasah. Klein pernah dinobatkan menjadi seorang desainer termuda pada eranya. Selain itu, ia pernah mendapatkan penghargaan dari Coty American Fashion Critics, dan juga menjadi desainer pertama yang menerima penghargaan dari CFDA. Walaupun Klein ‘belum’ menjadi seorang sarjana, namun ia pernah menerima gelar kehormatan Doktor pada tahun 2003.

Text by Nadiyah Nur

No comments:

Post a Comment