Friday 10 October 2014

Mengenal Asal-usul Boots

www.theshoesnobblog.com

Seperti yang kita tahu, boots adalah jenis sepatu yang dilihat dari segi keamanannya mampu menjamin kaki kita terlindung dari benda-benda berbahaya. Boots dibuat dari bahan yang tebal dan bisa membuat kaki hangat serta terlindungi, karena memang pada awal sejarahnya, bangsa Mongolia menggunakan boots sebagai tameng dari dinginnya salju di daerah tempat mereka tinggal. Mereka membuat boots dari bahan dasar kulit Yak, atau sejenis sapi di Mongolia. Seiring berjalannya waktu, di negara-negara benua Eropa, boots banyak digunakan oleh para pekerja dengan tujuan keamanan dan keselamatan atas pekerjaan mereka yang riskan. Di Indonesia pun tak jauh layaknya di negara mereka. Bedanya, boots yang lebih terkenal di sini adalah sepatu berbahan karet yang mudah ditemukan ketika musim hujan tiba. Namun, itu dulu. Kini, boots banyak hadir dalam berbagai desain baru dan beragam. Boots pun sudah menjadi tren fashion yang bisa digunakan dalam berbagai kesempatan, baik bagi pria, maupun wanita.


Text by @_nadiyahnur

No comments:

Post a Comment